Tulisan ini coba kubuat karena selalu inget pesan yg sering sekali diberikan kepadaku, “jangan lupa banyak minum, terutama air putih…!”. Gitu kira2 bunyi pesannya.. Hemm… Yapp, jadi sadar ternyata selama ini aku jarang banget minum air putih (maksudnya air bening loh yaa,, bukan air susu.. hehe..). Lupa untuk menyempatkan minum di sela2 aktifitas setiap hari. Kadang terlalu menganggap kalo itu biasa aja. Padahal kalo kita kurang minum air putih, waduuuh katanya sih cukup ada dampaknya. Karna bisa berpengaruh ke ginjal jg… Hemm,, apalagi kalo udah ada yg namanya dehidrasi.. Beuh.. Ampun dah.. Jangan sampeee…
Akhirnya kuputuskan untuk mengubah pola minumku. Mencoba untuk lebih sering minum air putih. Apalagi di tempat panas kayak gini,, belum pernah kujumpai hujan turun di tempat ini. Ditemani botol minum berwarna biru yg slalu kubawa di dalam tas eiger-ku (terutama sejak PL, karna emg belum lama jg aku memilikinya..), kucoba untuk banyak minum air putih… Semoga ini menjadi salah 1 bentuk ikhtiarku dalam menjaga tubuhku agar tetap prima di aktifitas praktik lapangan yg mungkin agak sedikit menguras tenaga.. Biar tetap sehat dan dapat berjumpa lagi dengan keluargaku, saudara2ku, dan orang2 yg kucintai yg selalu menjadi penyemangat dan inspirasi setiap harinya… Semoga…
Nah, berhubungan sama air putih, sempet dapet beberapa referensi nih yg mungkin bisa jadi acuan utk tetap menjaga konsumsi air putih kita sehari-hari.. Dan tentunya ini juga mengingatkan kepada diriku sendiri untuk dapat menjaga stamina diri dalam beraktifitas,, dan salah satunya dengan rutin minum air putih…
Referensi yang pertama itu tentang manfaat minum air putih segera setelah bangun tidur. Jadi baiknya kalo baru bangun tidur dibiasakan minum air putih. Belajar dari seseorang yg sudah sangat menginspirasiku juga sih kalo baru bangun tidur tuh biasanya minum air putih dulu.. Baiklah… Coba diusahakan…
Begini nih tulisannya…
Dibutuhkan waktu, disiplin dan komitmen untuk membiasakan diri mengonsumsi air putih segera setelah bangun tidur, karena hal ini bisa memberikan beberapa manfaat kesehatan. Berikut manfaat yang bisa didapat, seperti dikutip dari Livestrong, Rabu (7/9/2011) yaitu:
1. Meningkatkan energi
Mengonsumsi air di pagi hari bisa meningkatkan metabolisme, membantu seseorang menjadi lebih waspada serta merasa lebih segar karena adanya peningkatan energi di dalam tubuh.
Hal ini karena hampir semua bagian tubuh memerlukan air agar bisa bekerja secara optimal, jika tubuh dehidrasi akan timbul kelelahan dan lesu sehingga menjadi tidak efisien.
2. Menghilangkan racun
Minum air di pagi hari akan membantu meringankan fungsi ginjal dalam hal menghilangkan berbagai racun dan produk buangan (limbah) dari dalam sistem tubuh. Hal ini karena saat malam hari tubuh tidak mendapatkan asupan cairan.
3. Mengurangi berat badan
Mara Z. Vitolins, seorang ahli nutrisi dari Wake Forest University Baptist Medical Center menuturkan umumnya tubuh tidak bisa membedakan antara rasa lapar dan haus, karenanya konsumsi air minum bisa membantu membedakan hal tersebut.
Selain itu jika seseorang minum air putih saat sedang lapar akan terlihat adanya penurunan nafsu makan sehingga membantu menurunkan berat badan, dan menghindari konsumsi minuman lain yang tinggi gula, aklori atau kafein.
Untuk mengetahui apakah tubuh terhidrasi dengan baik atau asupan airnya cukup bisa dilihat dari warna urine, normalnya warna urine yang baik adalah jernih dan bukan kuning pekat
1. Meningkatkan energi
Mengonsumsi air di pagi hari bisa meningkatkan metabolisme, membantu seseorang menjadi lebih waspada serta merasa lebih segar karena adanya peningkatan energi di dalam tubuh.
Hal ini karena hampir semua bagian tubuh memerlukan air agar bisa bekerja secara optimal, jika tubuh dehidrasi akan timbul kelelahan dan lesu sehingga menjadi tidak efisien.
2. Menghilangkan racun
Minum air di pagi hari akan membantu meringankan fungsi ginjal dalam hal menghilangkan berbagai racun dan produk buangan (limbah) dari dalam sistem tubuh. Hal ini karena saat malam hari tubuh tidak mendapatkan asupan cairan.
3. Mengurangi berat badan
Mara Z. Vitolins, seorang ahli nutrisi dari Wake Forest University Baptist Medical Center menuturkan umumnya tubuh tidak bisa membedakan antara rasa lapar dan haus, karenanya konsumsi air minum bisa membantu membedakan hal tersebut.
Selain itu jika seseorang minum air putih saat sedang lapar akan terlihat adanya penurunan nafsu makan sehingga membantu menurunkan berat badan, dan menghindari konsumsi minuman lain yang tinggi gula, aklori atau kafein.
Untuk mengetahui apakah tubuh terhidrasi dengan baik atau asupan airnya cukup bisa dilihat dari warna urine, normalnya warna urine yang baik adalah jernih dan bukan kuning pekat
Itu tadi referensi yg pertama, kalo yg selanjutnya referensi kedua nih tentang manfaat air putih…
Air dalam tubuh berfungsi untuk menjaga kesegaran, membantu pencernaan, dan mengeluarkan racun. Tetapi tahukah anda banyak manfaat lainnya dari air putih selain kesegaran.
Berikut sekilas manfaat air putih untuk tubuh anda :
1. Memperlancar sistem percernaan.
Mengkonsumsi air dalam jumlah cukup setiap hari akan memperlancar sistem pencernaan sehingga kita akan terhindar dari masalah-masalah pencernaan seperti maag ataupun sembelit, pembakaran kalori juga akan efisien.
2. Air putih membantu mencegah tumbuhnya zat-zat penyebab kanker, dan juga mencegah penyakit batu ginjal dan hati.
3. Perawatan Kecantikan.
Bila kurang minum air putih tubuh akan menyerap kandungan air dalam kulit sehingga kulit menjadi kering dan berkerut selain itu air juga dapat melindungi kulit dari luar, sekaligus melembabkan dan menyehatkan kulit.
4. Untuk kesuburan.
Meningkatkan produksi hormon testoteron pada pria serta hormon estrogen pada wanita. Menurut hasil penelitian dari sebuah lembaga riset trombosis di inggris, jika seseorang selalu mandi dengan air dingin maka peredaran darahnya lancar dan tubuhnya menjadi lebih bugar dan segar. Mandi dengan air dingin akan meningkatkan produksi sel darah putih dalam tubuh serta meningkatkan kemampuan seseorang terhadap serangan virus. Selain itu jaringan kulit membaik, kuku lebih sehat dan kuat tak mudah retak.
5. Menyehatkan jantung.
Air juga di yakini dapat ikut menyembuhkan penyakit jantung, rematik, kerusakan kulit, dan penyakit kewanitaan. Bahkan saat ini banyak pengobatan alternatif yang memanfaatkan kemanjuran air putih.
6. Sebagai obat stroke.
Air panas tak hanya di gunakan untuk mengobati penyakit kulit, tapi juga efektif untuk mengobati lumpuh seperti karena stroke, sebab air tersebut mampu membantu memperkuat kembali otot-otot dan ligamen serta memperlancar sistem peredaran darah, dan sistem pernafasan. Efek panas menyebabkan efek pelebaran pembuluh darah, meningkatkan sirkulasi darah dan oksigenisasi jaringan sehingga mencegah kekakuan otot menghilangkan rasa nyeri serta menenangkan pikiran .
7. Efek relaksasi.
Cobalah berdiri dibawah shower dan rasakan efeknya ditubuh. Pancuran air yang jatuh ketubuh terasa seperti pijatan dan mampu menghilangkan rasa capek karena terasa seperti dipijat. Sejumlah pakar pengobatan alternatif mengatakan bahwa bersentuhan dengan pancuran air atau air mancur akan memperoleh khasiat ion-ion negatif. Ion-ion negatif yang timbul karena butiran air yang berbenturan itu bisa meredakan rasa sakit dan menetralkan racun, serta membantu menyerap dan memanfaatkan oksigen.
8. Menguruskan badan.
Air putih juga bersifat menghilangkan kotoran-kotoran dalam tubuh yang akan lebih cepat keluar lewat urine. Bagi yang ingin menguruskan badan pun, minum air hangat sebelum makan (sehingga merasa agak kenyang) merupakan satu cara untuk mengurangi jumlah makanan yang masuk. Apalagi air tidak mengandung kalori, gula, ataupun lemak. Mau kurus?, minum air putih saja.
9. Tubuh lebih bugar.
Khasiat air tak hanya untuk membersihkan tubuh saja tapi juga sebagai zat yang sangat diperlukan tubuh. kita mungkin lebih dapat bertahan kekurangan makan beberapa hari ketimbang kurang air. Sebab, air merupakan bagian terbesar dalam komposisi tubuh manusia.
Yaaah, yg jelas itu semua hanya bentuk ikhtiar kita untuk tetap menjaga kondisi tubuh kita agar tetap fit. Sedangkan segala sesuatunya kembali lagi ke Yang Maha Penyayang, yg memberikan segalanya. Karena yg namanya ikhtiar harus selalu diiringi dengan tawakal, begitupun sebaliknya, tawakal pula harus selalu diringi dengan ikhtiar. Ndak bisa kita hanya fokus memikirkan salah satunya saja. Mengoptimalkan usaha, mengoptimalkan do’a.. Bismillah.. Wallahu’alam…
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar